Senin, 28 November 2011

TAFSIRAN MARS PLH


TAFSIRAN MARS PLH

BAIT 1:
Tuhan ciptakan alam nan indah
Manusia penerima amanah
Wahana karya bernilai ibadah
Ambil manfaat jangan serakah
TAFSIRAN:
Segala sesuatu yang ada di bumi dan jagad raya merupakan ciptaan Tuhan Yang Maha Esa. Dari segala ciptaan-Nya, manusialah ciptaan yang paling sempurna. Karena itu manusia diberikan amanah untuk menjaga jagad raya ini. dalam menjaganya, manusia harus berpedoman pada agama masing-masing. Sehingga harus memanfaatkan segalanya dengan sebaik-baiknya tanpa keegoisan maupun keserakahan. Karena Tuhan tidak  suka pada orang-orang yang  serakah.

BAIT 2:
Karya agung-Nya teramat luhur
Semua makhluk hidup makmur
Amal berkah tumbuh subur
Jagad raya sujud syukur
TAFSIRAN:
Semua ciptaan Allah merupakan ciptaan yang baik dan tak dapat ditiru oleh manusia dan telah diciptakan sejak lama. Allah menciptakan segalanya dengan kelebihan dan kekurangan. Allah memberikan segala kebutuhan di bumi ini sehingga semua ciptaan-Nya hidup dengan bahagia. Apabila semua makhluk hidupnya bahagia,maka manusia akan beramal sehingga banyak kebaikan terjadi di muka bumi. Ketika semua makhluk hidup sejahtera, semua akan mengucapkan syukur kepada Allah yang telah memberikan mereka rahmat dan rezeki sehingga semua hidup bahagia.

BAIT 3:
Buma buha mata
Buka mata buka hati
Memelihara alam titipan Allah         
TAFSIRAN:
Kita harus melihat segala ciptaan Allah Yang Maha Esa dan merasakan semua rezeki dan fasilitas yang telah diberikannya. Apabila kita telah melihat dan merasakannya maka akan timbul keinginan untuk menjaga semua rahmat ciptaan Allah. Apabila kita menjaga alam sebaik-baiknya, maka Allah pun memberikan rezeki yang lebih lagi dan tidak terjadi musibah.

BAIT 4:
Jagalah mata jagalah hati
Ayunkan tangan langkahkan kaki
Memelihara alam titipan ilahi
Cermin insan khalifah fil-ardhi
TAFSIRAN:
Jagalah segala perbuatan kita di muka bumi ini agar semua dapat berjalan sebaik-baiknya. Dan kita juga harus menjaga jiwa dan pikiran serta hati kita agar manusia tidak terbuai kenikmatan dunia dan berada dalam ketamakan. Untuk itu kita harus mulai bergerak  menjaga bumi ini agar tidak rusak maupun hancur. Karena manusia merupakan pemimpin di bumi yang dapat mengarahkan dan memanfaatkan semua di bumi agar memberikan kehidupan yang lebih baik.

BAIT 5:
Karena ulah tangan manusia
Darat dan laut rusak binasa
Warisan anak cucu tak tersisa
Bencana alam dimana-mana
TAFSIRAN:
Jika manusia sebagai pemimpin malah menyalahgunakan kekuatannya maka akan menimbulkan kehancuran yang merugikan semua makhluk di bumi ini. Kehancuran ini lama kelamaan akan menimbulkan bencana yang membinasakan jagad raya ini. Apabila telah terjadi bencana, maka terciptalah kesengasaraan bagi semua makhluk.

BAIT 6:
Jiwa siswa SMA 8
Dan pendidikan lingkungan hidup
Ecological youth environmental source
Siswa peduli lingkungan hidup
Cermin insan khalifah fil-ardhi
Huuuuuuuu fil-ardhi
TAFSIRAN:
Untuk mencegah terjadinya bencana maka pemeliharaan alam harus dimulai sejak dini. Dimulai dari bangku sekolah. Karena SMAN 8 Pekanbaru menyayangi lingkungan maka dibuatlah pelajaran PLH (Pendidikan Lingkungan Hidup) untuk menyadarkan siswa-siswa betapa perlunya menjaga lingkungan. Jika kita memlihara alam sebaik mungkin maka alam juga akan  baik ke kita. Pelajaran PLH membuat siswa-siswa SMA 8 semakin menyayangi lingkungan yang membuktikan bahwa manusia merupakan pemimpin di muka bumi yang harus bisa memanfaatkan alam sebaik-baiknya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar